18 July 2012

Jangan Coba-coba Mencurangi 99Design!!! Atau..........


2 Hari yang lalu, sudah jam 3 pagi tapi mata masih belum bisa diajak tidur. Iseng-iseng saya nyalain PC lagi. Pas buka firefox, ada sekitar 7 tab yang terbuka otomatis karena settingan firefox saya selalu Show my windows and tabs from last time. Nah salah satu dari tab itu adalah situs 99design.com. Saya lalu mencoba-coba untuk mencari kontes yang kira-kira tidak terlalu sulit, dan mata saya tertuju pada sebuah perusahaan bidang pendidikan yang ingin membuat logo baru berhadiah $300.
Kutak katik, kutak katik udah setengah jam lebih tapi tetep gag dapet ide. Akhirnya nyoba browsing-browsing dengan maksud pengen nyari ide di dunia maya, alhasil saya menemukan sebuah logo, entah dari situs antah berantah mana yang pasti logo itu menurut saya sangat pas dan sesuai dengan Brief di 99Design.com.

Langsung saja proses copy paste terjadi hanya dalam hitungan detik, proses re-draw pun saya selesaikan cuma 1 menitan karna logonya lumayan simpel.
Setelah mirip dengan aslinya, saya coba permak sana-sini agar logo tidak sama-sama persis, dan proses pewarnaan saya bikin berbeda. Ditambah efek mirror agar posisinya terbalik.

Selesailah sudah "Logo Bajakan" saya, tinggal ditambah tulisan sedikit, logopun siap saya upload. Beres sudah proses kecurangan saya malam itu :D :D :D

Karna sudah Subuh, wajar kalau mata saya sudah sedikit ngantuk. Setelah Sholat Subuh sayapun tidur lelap.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Bangun siang, siap-siap untuk kerja dan segera berangkat kerja itulah rutinitas saya sehari-hari. Sesaat saya lupa kalau se-pagi saya mengikuti kontes di 99Design.com mungkin karena kesibukan kerja juga.
Pas sore sekitar jam 4-an, saya melihat-lihat email yang masuk. Ada salah satu email dari 99Design.com dengan subject:
Your design has been reported
Saya buka link yang tertaut didalam email itu, tersambunglah sebuah halaman yang bikin saya berkeringat :D
Disitu muncul keterangan bahwa design saya telah dilaporkan memiliki kesamaan bentuk dengan sebuah URL :D apakah anda akan menarik design anda atau akan menantang si pelapor,,,,,,,,,

Aduhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhh.....!!!!!!!!!!!!!!!!!!

Disini memang posisi saya sendirian, tidak ada teman ataupun orang lain yang melihat aksi saya, tapi jujur, Email itu berhasil "Menampar" saya sekeras-kerasnya, muncul rasa malu yang teramat sangat didalam diri saya.
Segera saya mencari tombol "Withdraw" untuk secepatnya menarik design saya dan menyerah dalam kontes itu. So Shame!!!!!!!!!!!!!! Kata itu yang berulang-ulang mendengung di telinga saya.

Coba saja semalam saya lebih memilih nonton TV dari pada ikutan kontes, sementara ide lagi gag ada, coba saja semalam saya lebih memilih online Camfrog, coba saja semalam lebih memilih chatting di Mig33, dan coba saja yang lainnya........
Memang penyesalan selalu muncul belakangan dan saya tahu itu :D


--Aryo

4 comments:

Anonymous said...

kalo saya memakai mock up terus saya di laporkan karna saya memakai mock up yang saya download apakah itu akan berpengaruh.saya mengikuti kontes box brand

Anonymous said...

barbour uk
pandora bracelet charms
louboutin outlet
pandora jewelry
clarks shoes for women
calvin klein online
valentino shoes
curry 4
the north face outlet online
birkin bag
20180505czq

Trijaya Pool on October 8, 2020 at 11:05 AM said...

blog yang sangat bagus sekali kunjungi juga website kami di Sini

Maxbook55 on November 24, 2021 at 12:11 PM said...


Maxbook55 also boasts myriad fair-gaming certified on the internet Online casino malaysia platforms for our members.

Post a Comment

 

Aryo Widiantoko Graphic Design, Web Design, Production ©2012